MA. HIDAYATUL MUBTADIIN SEMUKUT

Informasi Dunia Pendidikan Madrasah

logo

logo

50 Tahun Mengabdi Membangun Peradaban

 

Share:

merdeka


 

Share:

PENGUKUHAN PASKIBRA DESA SEMUKUT 2024: TUGAS MULIA MENANTI DI HARI KEMERDEKAAN

PENGUKUHAN PASKIBRA DESA SEMUKUT 2024: TUGAS MULIA MENANTI DI HARI KEMERDEKAAN

9 siswa MA. Hidayatul Mubtadiin dikukuhkan dan siap bertugas dalam upacara HUT RI ke-79 di lapangan Armada Desa Semukut

 Jumat, 16 Agustus 2024

Mahidnews- Kepala Desa Semukut Firmasyah, ST mengukuhkan secara resmi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Desa Semukut dengan khidmat di Kantor Desa Semukut, Jumat (16/8/2024) malam.

Paskibraka yang berjumlah 9 personil terdiri dari 4 orang laki-laki dan 5 orang perempuan, merupakan Siswa dari Madrasah Aliyah Hidayatul Mubtadiin Semukut yang telah melalui proses seleksi dan pelatihan yang panjang.

Acara pengukuhan tersebut dihadiri Unsur Pemerintahan Desa Semukut, Panitia Pelaksana Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke 79 Desa Semukut, Kepala Madrasah Aliyah Hidayatul Mubtadiin  Pelatih dan Guru Pembimbing serta sejumlah tamu undangan lainnya,  .Pengukuhan Paskibra adalah acara yang dilakukan untuk mengukuhkan anggota Paskibra sebelum menjalankan tugas pada 17 Agustus.

Pada acara pengukuhan Paskibra juga disematkan lencana Paskibra dan sabuk oleh Kepala Desa Semukut Selaku pembina upacara

Firmansyah, ST. yang mengukuhkan Paskibra Semukut tahun 2024 mengatakan, Selamat kepada Anggota Paskibra sudah dikukuhkan. Mengingat tidak semua Putra Putri yang memiliki kesempatan ini.

“Selamat kepada Putra-putri terbaik dari MA. Hidayatul Mubtadiin yang malam ini telah dikukuhkan, mengingat tidak semua memiliki kesempatan untuk menjadi seorang Paskibra dan harus melalui seleksi.”

Firmansyah, ST. mengharapkan kepada Paskibra ini memiliki karakter kepemimpinan dan cinta kepada Bangsa. Karena, mereka adalah calon-calon pemimpin masa depan.

“Kita berharap melalui Paskibra ini Putra-Putri ini memiliki karakter kepemimpinan dan kecintaan kepada Bangsa Indonesia. Mengingat, kedepan mereka adalah calon-calon pemimpin masa depan”, Ungkapnya..

Kepala Madrasah Aliyah Hidayatul Mubtadiin Semukut Tatang Hadi Maksudy, S.Ag. berharap para siswa yang sudah dikukuhkan dapat menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan ikrar yang telah diucapkan.

“Sebagaimana ikrar yang kalian ucapkan serta prosesi mencium Bendera Merah Putih kiranya senantiasa diingat serta jiwa nasionalisme, patriotisme dan kepemimpinan tetap dijaga dan di implementasikan dalam kehidupan sehari-hari serta dapat memberikan energi positif bagi teman-teman generasi muda lainnya dan kepada masyarakat,” jelas Tatang Hadi.

Pada Peringatan HUT RI ke &( tahun ini Tim Paduan Suara sebanyak  25 personil juga merupakan Siswa-siswi MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut.

“Saya mengucapkan Ribuan Terima Kasih kepada Kepala Desa dan Panitia Pelaksana HUT RI ke 79 yang telah memberikan kepercayaan kepada siswa-siswi kami, semoga ini menjadi pengalaman tersendiri bagi mereka untuk menjaga kepercayaan yang telah diamanahkan. Juga menjadi motivasi bagi siswa yang lain untuk terus semangat bisa menyumbangkan kemampuannya dan menjadi kebanggan bagi madrasah dan Keluarga” Pungkas Kepala Madrasah.

Ucapan Terima Kasih juga disampaikan Kepala Madrasah kepada Guru Pembimbing Paskibra dan Paduan Suara (Ibu Wan Mulyati, S.Pd dan Ibu Syarifah Aini) yang telah kerja keras membimbing para siswa ini dengan semangat dan tak mengenal lelah. (Mahidnews) 

Share:

SELAMAT HARI JADI RIAU YANG KE 67

 


Share:

MOTIVASI HARI INI


 

Share:

Posyandu Remaja MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut

 

Posyandu Remaja MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut: Upaya Kesehatan dan Pendidikan Terpadu bagi Siswa

Senin, 05 Agustus 2024 mahidnews–  UKS MA. Hidayataul Mubtadiin Semukut menggelar kegiatan Posyandu Remaja yang diikuti oleh sampling siswa kelas X, XI dan XII yang bertujuan meningkatkan kesadaran akan kesehatan remaja. Kegiatan ini berlangsung atas kerja sama UKS (Unit Kesehatan Sekolah) MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut dengan Puskesmas Pulau Merbau.


Posyandu Remaja merupakan inisiatif yang menggabungkan unsur kesehatan dan pendidikan dalam upaya menjaga kesehatan dan meningkatkan pengetahuan remaja tentang pentingnya menjaga kesehatan mereka. Salah satu highlight kegiatan ini adalah pembagian tablet tambah darah (Fe) kepada para siswa serta pemeriksaan kesehatan rutin.

Posyandu Remaja ini memiliki tujuan utama untuk memeriksa kesehatan para Siswa. Yang menarik dari kegiatan ini adalah bahwa para kader yang melakukan pemeriksaan adalah siswa-siswa Madrasah Aliyah Hidayatul Mubtadiin yang sebelumnya telah di latih oleh Tenaga Kesehatan Puskesmas Pulau Merbau. Mereka diberikan kesempatan untuk mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang mereka peroleh selama pelatihan tersebut.

Ada beberapa pemeriksaan yang tersedia dalam kegiatan ini. Pertama, terdapat meja registrasi, di mana siswa mendaftarkan diri mereka sebelum memulai pemeriksaan. Kemudian, para siswa menjalani pemeriksaan berat badan, tinggi badan, dan lingkar pinggang untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan mereka.

Selanjutnya, ada meja pemeriksaan anemia, yang penting untuk mendeteksi kekurangan zat besi yang mungkin dialami oleh siswa. Pemeriksaan ini dapat membantu dalam memberikan perawatan yang diperlukan untuk mencegah atau mengatasi masalah kesehatan ini.

Terakhir, terdapat meja edukasi, di mana para siswa yang telah menjalani pelatihan di Puskesmas Pulau Merbau memberikan informasi dan saran kesehatan kepada para siswa lainnya. An Nisa salah satu kader dalam kegiatan tersebut mengaku bangga dapat ikut berpastisipasi. “Alhamdulillah saya bisa terpilih menjadi kader dan perasaannya bangga sih soalnya bisa memberikan edukasi kepada teman teman di MA Hidayatul Mubtadiin ini,” ungkapnya.

Kegiatan Posyandu Remaja ini mencerminkan komitmen Madrasah Aliyah Hidayatul Mubtadiin dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan para siswa. Dengan melibatkan siswa sebagai kader, mereka tidak hanya mendapatkan perawatan kesehatan yang berkualitas tetapi juga pengalaman berharga dalam memberikan layanan kesehatan kepada sesama. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut untuk mendukung generasi muda yang sehat dan berkembang dengan baik.

Kepala Madrasah, Tatang Hadi Maksudy, menyampaikan bahwa inisiatif Posyandu Remaja ini merupakan bagian dari komitmen Madrasah dalam memastikan kesejahteraan siswa secara holistik. Ia juga mengapresiasi kerja sama antara UKS MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut dan Puskesmas Pulau Merbau yang telah membuat kegiatan ini menjadi sukses.

"Dengan menjaga kesehatan siswa, kami berharap mereka dapat mencapai potensi maksimal mereka dalam belajar dan berkontribusi positif pada masyarakat," kata Pak tatang. (Tim Mahid News)

Share:

Dua Siswa MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut Melaju ke Ajang KSM Tingkat Provinsi Riau

Mahidnews – Dua orang peserta Kompetisi Sains Madrasah (KSM) asal Madrasah Aliyah Hidayatul Mubtadiin Semukut melaju ke  Tingkat Propinsi mewakili Kabupaten Kepulauan Meranti ke tingkat Provinsi Riau. Keberangkatan Kontingen dari Kabupaten Kepulauan Meranti dilepas oleh Pelaksana tugas Bupati Kepulauan Meranti melalui Plt Asisten I Setdakab M. Mahdi. Pelepasan itu berlangsung di Aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kepulauan Meranti, Jalan Dorak Selatpanjang, Selasa (30/7/2024). 

Dalam kesempatan itu atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti Mahdi menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat bertanding kepada para siswa madrasah tersebut. Ia berharap, lewat pelaksanaan KSM bisa memotivasi siswa-siswi madrasah agar selalu meningkatkan kemampuan intelektual, emosional, dan spiritual.

Kepala MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut Tatang Hadi Maksudy, S.Ag. menyampaikan apresiasi atas pencapaian dua peserta KSM-Kemenag yang akan membawa nama MA. Hidayatul Mubtadiin ke tingkat Provinsi Riau.

“Saya mengucapkan selamat atas pencapaian dua orang siswa yang dapat melaju ke tingkat provinsi. Semoga dapat menjadi yang terbaik dan memperoleh hasil yang memuaskan,”kata Tatang Hadi.

Dua orang siswa MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut yang berhasil meraih juara KSM tingkat Kabupaten Kepulauan Meranti adalah Muhammed Syehran Savier  (Juara 2 Matematika Terintegrasi) dan Khalimatul Munawaroh (Juara 1 Biologi Terintegrasi)

Wan Mulyati, S.Pd., Pembina KSM Mapel Matematika Terintegrasi MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut mengatakan, hasil yang diraih merupakan bentuk dari ikhtiar dan kerja keras yang dilakukan selama pembimbingan.

“Pembimbingan yang dilakukan selama beberapa pekan membuahkan hasil yang membanggakan. Untuk persiapan ke tingkat provinsi, kita akan kembali melakukan pembimbingan lebih intensif agar hasilnya dapat membawa MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut menuju ke tingkat nasional,” Mulyati.

Di tempat yang berbeda, Waka Kurikulum yang sekaligus jadi Koordinator Tim KSM-MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut menyatakan kebanggaannya atas pencapaian prestasi ini walaupun hanya dua orang untuk tahun ini.

“Saya turut bangga atas pencapaian yang diraih oleh dua orang siswa tersebut. Semoga dengan persiapan, usaha, dan kerja keras kita semua, terutama siswa dan pembimbing, dapat membawa MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut melaju ke tingkat nasional,” harap Tamyis.

Muhammed Syehran Savier, siswa MA. Hidayatul Mubtadiin Semukut peserta KSM-Kabupaten Kepulauan Meranti meraih juara 2 pada mata pelajaran Matematika Terintegrasi menyampaikan rasa senang. “Alhamdulillah saya sangat senang dan bangga dengan pencapaian pada lomba KSM ini. Saya akan berusaha untuk meraih yang terbaik di tingkat provinsi sehingga dapat mewakili Riau di tingkat nasional,” pungkasnya,

Sementara itu Halimatul Munawaroh Juara 1 Biologi Terintegrasi Menyampaikan rasa syukur dan mendalam atas pencapaian ini, “ Saya sangat bersyukur bisa membawa nama baik MA. Hidayatul Mubtadiin di Tingkat Propinsi, Semoga Tahun yang akan datang makin banyak Siswa MA. Hidayatul Mubtadiiin Semukut yang berprestasi sampai ke tingkat Nasional” demikian ucapnya.

Kegiatan KSM Tingkat Propinsi akan dilaksanakan di Kota Pekanbaru pada tanggal 1 Agustus 2024 bertempat di MAN 2 Pekanbaru Jalan Diponegoro.  Sebagai Ketua Kontingen Surasman, mengatakan jumlah peserta dari Kabupaten Kepulauan Meranti berjumlah 32 siswa dari 17 madrasah.(Humas Mahid news)


Share:

Popular Posts

50 Tahun Mengabdi Membangun Peradaban

 

Labels

Halaman

Recent Posts

Pages